Dukungan Pelantikan Wabup Teripilih H.Akhmad Marjuki Dari Kabid Hankam Pemuda Pancasila Kabupaten Bekasi

Kabupaten Bekasi|| Berita Pemberantas Korupsi.com

Dukungan dan Apresiasi langkah Mendagri dan Pemprov Jabar dalam melanjutkan proses Demokrasi di Kabupaten Bekasi menjelang dilantiknya H.Akhmad Marjuki selaku Wakil Bupati terpilih disisa masa jabatan 2017-2022 kembali datang dari salah satu Pengurus Ormas terbesar di Kabupaten Bekasi.

Dirja Sujani SHR, Kabid Hankam MPC Pemuda Pancasila Kabupaten Bekasi, menyatakan dukungannya kepada langkah Mendagri dan Pemerintah Provinsi Jawa barat dalam proses Pemilihan wakil Bupati Bekasi sampai ditetapkannya Wakil Bupati dan menjadi Bupati definitif sisa masa jabatan periode 2017 -2022.

Minggu 26/09/2021 Di kediamannya Dirja Sujani SHR, mengatakan” proses pilwabup yang sudah digelar oleh DPRD Kabupaten Bekasi sebagai wakil rakyat dari warga kabupaten Bekasi adalah salah satu agenda yang sudah di jalankan menurut aturan, tahapan tahapan yang ditempuh ya g menuai polemik serta protes sudah dijalankan dan menemui titik terang dengan akan dilantiknya H.Akhmad Marjuki dalan waktu dekat ini,ucap Kabid Hankam Pemuda Pancasila Kabupaten tersebut.

Dikatakan Dirja, ” semua tentunya menyaksikan baik warga masyarakat kabupaten Bekasi sendiri maupun di luar Kabupaten Bekasi proses pilwabup yang penuh polemik, ketidakberdayaan DPRD kini mulai terjawab kembalinya marwah atas produk hukum yang sudah dibuat yang akan mengembalikan kepercayaan rakyat kabupaten Bekasi kepada wakilnya di legislatif, DPRD jangan takut diintervensi oleh pihak manapun karena kami bagian dari rakyat Bekasi siap mengawal keputusan dan produk pilwabup yang sudah dijalankan,ujarnya.

“Apabila ada pihak pihak yang sengaja menghalangi dan membuat anarkis dalan proses pelantikan Wabup terpilih ,kami dari Pemuda Pancasila Kabupaten Bekasi siap mengawal dan membantu pihak kemanan untuk menertibkan pihak pihak yang membuat anarkis.

” Kepada semua element masyarakat kami mengajak mari bersatu padu untuk mendukung dan mengawal demokrasi di Kabupaten Bekasi ,karena ini adalah awal lahirnya Demokrasi yang hidup Di Kabupaten Bekasi , Kita sambut Pemimpin yang Legitimasi sesuai harapan masyarakat Kabupaten Bekasi, Anarkis harus kita lawan dan terjang, Kabupaten Bekasi akan melangkah dan kembali membangun dari nol dengan kepemipinan yang baru,, karena banyak persoalan yang harus di tuntaskan di Kabupaten Bekasi,tutup Dirja Sujani,SHR.

LEAVE A REPLY

Please enter your name here
Please enter your comment!