CIMAHI, (BPK).- Pemburu fakta Watch Relation of Corruption (WRC) mendesak KPK RI untuk mengusut tuntas kasus jaringan koruptor di Cimahi, Bandung Barat.
Dengan adanya Wali Kota Cimahi yang tertangkap OTT KPK RI membuat tim WRC semakin geram apa yang dilakukan oleh oknum pejabat Garong Kota Cimahi.
Sebut saja, Ajay Muhammad Priatna yang tindakannya tidak sesuai kelakuannya. Bak pepatah siapa sangka air tenang dapat menghanyutkan. Itulah Ajay.
Menurut Indra Irawan Tim WRC, KPK RI agar dapat mengusut tuntas kasus wali kota Cimahi bila perlu sampai ke meja hijau.tegas Indra Irawan.
“Kali ini, KPK menangkap Wali Kota Cimahi, Ajay Muhammad Priatna. Informasi menyebut, Ajay ditangkap bersama beberapa orang lainnya sekitar pukul 10.00 WIB,” katanya.
Meski demikian, belum dijelaskan dugaan kasus apa yang menjerat Ajay.
Adapun Plt juru bicara KPK, Ali Fikri, ketika dikonfirmasi mengenai OTT ini belum menjawab.
Diketahui KPK terakhir kali menggelar OTT pada Rabu (25/11). Saat itu, KPK menangkap Menteri Kelautan dan Perikanan, Edhy Prabowo, atas dugaan suap ekspor benih lobster. (Red)